Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah Tahun 2022

By administrator 27 Mei 2022, 11:50:43 WIB Perpustakaan
Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah Tahun 2022

Warisan kekayaan dan budaya karya intelektual yang terekam dalam naskah kuno/ naskah nusantara tidak akan bermakna jika tidak kita informasikan dan tidak didayagunakan sebagai informasi dan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi masyarakat.

Oleh karena itu, berbagai temuan akan ditindaklanjuti dengan mengalih media, alih bahasa, alih aksara, menyalin kembali, yang semua itu bertujuan untuk menyebarkan informasi ilmu pengetahuan yang terkandung dalam naskah nusantara agar mudah dipelajari, diketahui dan dipahami.

Melalui Bidang Perpustukaan, Dinpusip Kabupaten Purworejo menyelenggarakan Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah Tahun 2022 di Ruang Komunitas Gedung Layanan Perpustakaan Umum Kabupaten Purworejo di Kutoarjo.

Dibuka langsung oleh Kepala Dinpusip Kabupaten Purworejo, acara ini dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Purworejo, Budayawan dan pemerhati sejarah Purworejo, Camat se-Kabupaten Purworejo, serta perwakilan dari teman – teman Komunitas, dengan narasumber dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah.

Disamping sebagai media komunikasi dan koordinasi, kegiatan ini juga sebagai langkah awal upaya Dinpusip Kabupaten Purworejo dalam memberikan edukasi dan pemahaman akan pentingnya Naskah Kuno, serta bagaimana menyikapi keberadaan Naskah Kuno yang diketahui berada disekitar masyarakat kita.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment