Mahasiswa Lari Ke Perpustakaan

By administrator 27 Jan 2026, 12:08:17 WIB Perpustakaan
Mahasiswa Lari Ke Perpustakaan

Purworejo Perpustakaan Umum Kabupaten Purworejo, Selasaa, 27 Januari 2026 — Perpustakaan Umum Kabupaten Purworejo menjadi tujuan kunjungan pemustaka dari kalangan mahasiswa. Kehadiran para mahasiswa ini menunjukkan tingginya minat terhadap pemanfaatan perpustakaan sebagai pusat sumber informasi dan referensi akademik.

Mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi memanfaatkan fasilitas perpustakaan untuk membaca, mengerjakan tugas kuliah, serta mencari referensi buku dan jurnal. Selain koleksi cetak, pemustaka mahasiswa juga memanfaatkan layanan digital dan ruang baca yang nyaman sebagai penunjang kegiatan belajar.

Petugas Perpustakaan Umum Kabupaten Purworejo turut memberikan pendampingan terkait layanan keanggotaan, pencarian koleksi, serta pemanfaatan fasilitas perpustakaan secara optimal. Suasana perpustakaan tampak kondusif dan tertib selama aktivitas berlangsung.

Salah satu mahasiswa  UMP Purworejo Novita Saldin menyampaikan, bahwa Perpustakaan Umum Kabupaten Purworejo sangat membantu dalam menunjang kebutuhan akademik. Koleksi yang lengkap dan fasilitas yang memadai menjadi alasan utama mahasiswa memilih perpustakaan sebagai tempat belajar.

Melalui kunjungan pemustaka mahasiswa ini, Perpustakaan Umum Kabupaten Purworejo diharapkan terus berperan aktif sebagai pusat literasi dan pembelajaran sepanjang hayat bagi masyarakat, khususnya generasi muda. (Jlitheng)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment