Memanfaatkan Perpustakaan

By administrator 06 Mar 2025, 11:06:25 WIB Perpustakaan
Memanfaatkan Perpustakaan

Purworejo Perpusda,- Kamis ( 06/03/2025) Siswa Siswi  dan Mahasiswa, mengunjungi Perpustakaan. Kunjungan tersebut menjadi momentum penting untuk mempromosikan pemanfaatan fasilitas perpustakaan yang representatif, sesuai kebutuhan zaman.

Lala mengapresiasi kondisi Perpustakaa yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas, termasuk ruang baca khusus anak. Ia juga akan promosi, terutama kepada guru dan para orang tua, untuk membawa anak-anak ke perpustakaan guna menumbuhkan kebiasaan membaca sejak dini.

“Perpustakaan ini sangat representatif dan memiliki fasilitas yang baik. Saya mengajak masyarakat dan guru untuk datang dan membawa anak-anak mereka ke sini agar budaya membaca bisa terus berkembang,” tuturnya.

Kunjungan guru dan siswa itu disambut oleh Pustakawan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, serta staf perpustakaan ( Mulad, Ning, Riska, Jlitheng ).

Jlitheng menyampaikan bahwa Perpustakaan terus berupaya meningkatkan layanan dan melengkapi koleksi buku demi memenuhi kebutuhan literasi masyarakat. “Kami mengajak masyarakat untuk memanfaatkan perpustakaan ini. Melalui berbagai kegiatan dan publikasi di media sosial, kami berharap perpustakaan ini semakin dikenal dan ramai dikunjungi,” ujar Jlitheng.

Perpustakaan diharapkan dapat berfungsi sebagai pusat literasi bagi semua kalangan, sekaligus mendorong minat baca di kalangan anak-anak, remaja, dan dewasa. Fasilitas ini tidak hanya menyediakan koleksi buku yang lengkap tetapi juga menjadi tempat belajar yang nyaman, mendukung pengembangan intelektual dan kreativitas masyarakat. # Jlitheng




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment