Rakor Evaluasi I KP Oktober 2020 dan Persiapan KP Per April 2020 melalui Virtual

By ADMIN 27 Nov 2020, 10:15:33 WIB Pemerintahan
Rakor  Evaluasi I KP Oktober 2020 dan Persiapan KP Per April 2020 melalui Virtual

Sebagai tindak lanjut Surat Ka BKD Kabupaten Purworejo Nomor : 005/3264 tanggal 23 Nopember 2020 perihal Rakor Evaluasi KP Oktober dan persiapan KP April 2021   perlu adanya langkah tindak lanjut implementasinya.

Sosialisasi tersebut diikuti oleh 100  Pengelola Kepegawaian dari semua OPD, UPT Puskesmas dan Korwilbidikcam se Kabupaten Purworejodan  yang dipimpin langsung oleh Kaban BKD Purworejo  pada hari Kamis, 26 Nopember 2020 mulai jam 009.00 WIB s/d selesai di melalui Virtual.

Pada kesempatan tersebut Kaban BKD memberikan arahan tentang pentingnya data yang digunakan untuk urusan kepegawaian karena selama ini kelengkapan yang digunakan adalah data scan dan mengurangi data fisik.

Dalam kesempatan tersebut juga telah disampaikan evaluasi kenaikan KP per 1 Oktober 2020 yang diusulkan 327 namun yang disetujui 321 tidak memenuhi syarat 6 orang. Permasalahan yang terjadi menjadi TMS adalah PNS JFT ada yang unsur, subunsurnya belum terpenuhi diusulkan KP; PNS JFT tidak melampirkan PAK tahun  terakhir; PNS JFT naik jenjang belum mengikuti Ukom diusulkan KP; PNS JFT salah mempersepsikan  nilai  subunsur yg disayaratkan /perolehan baru terhadap nilai subunsur kumulatif Penilaian Prestasi Kerja PNS 2 tahun terakhir banyak salah mengartikan, sehingga harus ditagihi dan baru dipenuhi  mepet waktu deadline.

Untuk Persiapan KP 1 April 2021 agar dipersiapkan dari sekarang walau batas waktu pengumpulan bulan januari 2021 dengan pertimbangan bial ada kekurangan bisa dilengkapan. [ tum ]




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment