Apel Pagi Rutin Tingkatkan Disiplin dan Semangat Kerja Pegawai Dinpusuip
Apel Pagi Rutin Tingkatkan Disiplin dan Semangat Kerja Pegawai Dinpusuip

By administrator 14 Apr 2025, 10:51:11 WIB Sekretariat
Apel Pagi Rutin Tingkatkan Disiplin dan Semangat Kerja Pegawai Dinpusuip

Apel Pagi Rutin Tingkatkan Disiplin dan Semangat Kerja Pegawai Dinpsuip

Purworejo, 14 April 2025 – Seluruh pegawai di lingkungan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Purworejo mengikuti apel pagi rutin yang dilaksanakan di Aula Kantor Senin pagi (14/4). Kegiatan ini dimulai pukul 07.30 WIB dan dipimpin oleh Plt. Kepala Bidang Kearsipan, Musriyatun, S.IP.

Dalam amanatnya, Plt. Kepala Bidang Kearsipan menekankan pentingnya kedisiplinan dan integritas dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara. Ia juga mengajak seluruh pegawai untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta menyelesaikan pekerjaan tepat waktu, terutama menjelang akhir triwulan kedua.

Selain itu, Ia juga mengingatkan semua pegawai khususnya ASN untuk segera melakukan aktivasi MFA (Multi Factor Authentication) untuk meningkatkan keamanan data kepegawaian dari serangan pencurian data, phising dan malware.

“Apel pagi bukan hanya formalitas, tetapi juga menjadi momen untuk memperkuat komitmen kita dalam memberikan pelayanan terbaik,” ujar Musriyatun di hadapan para peserta apel.

Kegiatan apel pagi ditutup dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan staf meeting antarbidang. Apel rutin ini dilaksanakan setiap hari Senin sebagai bagian dari upaya menumbuhkan budaya kerja yang tertib dan produktif di lingkungan instansi.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment