Peningkatan Kualitas Pustakawan Melalui Bimtek Tenaga Perpustakaan 2020 (2)

By administrator 23 Okt 2020, 09:24:49 WIB Perpustakaan
Peningkatan Kualitas Pustakawan Melalui Bimtek Tenaga Perpustakaan 2020 (2)

Melanjutkan apa yang telah dilaksanakan pada hari pertama, dengan materi Analisis Kebutuhan Informasi untuk Pengadaan Bahan Perpustakaan, Bimtek Tenaga Perpustakaan 2020 hari kedua dimulai pada hari Kamis (22/10/2020) pukul 08.00 WIB.

Materi hari kedua adalah “Mengelola Media Sosial untuk Perpustakaan”.

Perkembangan Teknologi dan Informasi telah banyak mengubah kehidupan manusia. Termasuk salah satunya adalah perubahan interaksi sosial melalui dunia digital. Interaksi sosial melalui dunia maya ini secara nyata dihadirkan oleh berbagai kanal media sosial yang ada pada saat ini. Media sosial menyediakan berbagai fitur yang memungkinkan seseorang dapat berinteraksi dengan orang lain tanpa batas.

Semakin pentingnya kehadiran media sosial di tengah masyarakat ini, sudah sewajarnya ditangkap sebagai peluang oleh perpustakaan.

Bimbingan teknis Tenaga Perpustakaan Mengelola Akun Media Sosial untuk Perpustakaan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam mengelola media sosial perpustakaan serta membuat konten dan mempublikasikan konten pada akun media sosial yang terutama diperuntukkan untuk keperluan promosi perpustakaan.

Adapun media sosial yang digunakan pada Bimtek ini adalah Facebook, Twitter, dan Instagram. Metode pembelajaran yang digunakan pada Bimtek ini adalah ceramah, simulasi, dan tanya jawab.

Setelah materi diterima, narasumber juga mempraktikkan proses pembuatan konten mulai perencanaan editorial hingga pembuatan konten dan publikasinya. Diharapkan setelah menerima materi dan mempraktekkannya, para pengelola perpustakaan lebih intensif dalam mempromosikan perpustakaan lewat media sosial dengan konten – konten yang menarik bagi pemustaka.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment