
- Shelving mobil perpustakaan keliling
- Penataan Buku Mobil Keliling
- Perpustakaan Keliling Masuk Penjara?
- Otak Atik Otak Mengikuti Bimtek Berbasis Budaya Lokal Tahap Dua, di Gelar Perpustakaan Daerah Purworejo
- Antrian Siswa SD Muhamadiyah Dalam Pembuatan Kartu Anggota
- Gerudug Perpustakaan Membuat Kartu Anggota
- Perpustakaan Daerah Kabupaten Purworejo Dukung dalam Penilaian Evaluasi Kabupaten Layak Anak 2025
- Sapu Bersih Lingkungan Kantor Oleh Karyawan Staf Persputakaan Daerah
- Verifikasi Arsip Usul Serah DINKUKMP : Bukti Kesadaran Tertib Arsip Perangkat Daerah
- Tim KLA Dinpusip Purworejo hadiri desk verifikasi Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2025
Sapu Bersih Lingkungan Kantor Oleh Karyawan Staf Persputakaan Daerah
Berita Terkait
- Verifikasi Arsip Usul Serah DINKUKMP : Bukti Kesadaran Tertib Arsip Perangkat Daerah 0
- Tim KLA Dinpusip Purworejo hadiri desk verifikasi Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 20250
- Pemilahan Berkas, Lomba Bertutur digelar Perpustakaan Daerah Purworejo0
- Staf Meeting : Evaluasi Kinerja dan Penegasan Target Kerja Bulanan0
- Apel Pagi Rutin Tingkatkan Disiplin dan Semangat Kerja Pegawai Dinpusuip0
- Rapat Penyusunan Raperbup 0
- Layanan Arsip Statis0
- Sekretaris Dinpusip Purworejo Serahkan Arsip Inaktif Masa Simpan 10 Tahun ke LKD Kabupaten Purworejo0
- Al- Istiqomah, Dalam Literasi Go Perpustakaan Daerah0
- Gigihnya Panitia dalam Persiapan Lomba Video Konten Perpustakaan 20250
Berita Populer
- Selamat Hari Jadi ke-190 Kabupaten Purworejo
- Monitoring dan Evaluasi Kearsipan
- Silang Layan sebagai Salah Satu Solusi
- Perencanaan
- Pentingnya Akreditasi Perpustakaan
- Mengenal Naskah – Naskah Nusantara Melalui Khastara
- Layanan Silang Layan Perpustakaan Umum Kabupaten Purworejo
- Visitasi Online Akreditasi Perpustakaan Sekolah
- Daftar Pencarian Arsip Dinarpus Kabupaten Purworejo
- Selamat Atas Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Purworejo Periode Tahun 2021-2026

Purworejo Perpusda, Senin (14/04/2025)- Perpustakaan Derah (Perpusda) menggelar kegiatan kerja bakti di lingkungan kantor pada setiap senin pagi pukul 06.08 WIB sebelum apel pagi berlangsung. Kegiatan ini diadakan sebagai upaya menjaga kebersihan lingkungan sekitar kantor dan untuk meningkatkan rasa kebersamaan di antara seluruh pegawai. Selain itu, kerja bakti ini juga bertujuan untuk mencegah timbulnya penyakit yang dapat disebabkan oleh lingkungan yang kotor, terlebih menjelang musim hujan yang dapat memicu penyebaran penyakit.
Kerja bakti diikuti oleh seluruh pegawai Perpusda. Sejak pagi hari, para pegawai tampak antusias dan penuh semangat dalam menjalankan tugasnya. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk kebersihan, tetapi juga sebagai sarana mempererat hubungan antar pegawai. Semua pegawai bekerja sama dengan baik dan menunjukkan kekompakan yang tinggi selama proses pembersihan berlangsung.
Kegiatan dimulai dengan membersihkan area sekitar kantor. Pegawai secara bergotong-royong melakukan berbagai pekerjaan seperti mencabut rumput liar yang tumbuh di sekitar pagar kantor, menyapu jalanan dan trotoar, serta membuang sampah yang berserakan. Tidak hanya itu, para pegawai juga membersihkan area dalam kantor dengan menyisir ruang kerja masing-masing. Mereka menyapu dan merapikan meja, serta menjaga kebersihan di sekitar tempat kerja agar tetap nyaman dan higienis.
Budi Hari Astuti,SH (Sekretaris Dinas) mengatakan, Kegiatan kerja bakti ini diharapkan tidak hanya berdampak pada kebersihan lingkungan kantor, tetapi juga membangun budaya gotong-royong di kalangan pegawai. Melalui kerja bakti seperti ini, diharapkan dapat tercipta lingkungan kerja yang bersih, sehat, dan nyaman, sehingga para pegawai dapat lebih fokus dan produktif dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Dengan adanya kerja bakti ini, Perpusda menunjukkan komitmennya dalam menjaga kebersihan lingkungan serta membangun semangat kebersamaan di antara seluruh pegawai, yang tentunya akan berdampak positif bagi kinerja dan kenyamanan di kantor. # Jlithen