Kembali Dibuka Untuk Pengunjung Pertama Kerja Setelah Libur Lebaran, Perpusda Purworejo

By administrator 09 Apr 2025, 14:01:30 WIB Perpustakaan
Kembali Dibuka Untuk Pengunjung Pertama Kerja Setelah Libur Lebaran, Perpusda Purworejo

Purworejo Perpusda, – Pasca cuti lebaran hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H, pelayanan publik diberbagai instansi di jajaran Pemerintah Kabupaten Purworejo kembali berjalan normal seperti biasa.

Salah satunya yang di hari pertama kerja pasca libur lebaran adalah Perpustakaan Daerah Purworejo Selasa (08/04/2025).

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Kadispusip) Purworejo, Dra. Eni Sudiyati, MM mengatakan, pelayanan di galeri baca Perpusda kembali dibuka dan berjalan dengan normal.

“Alhamdulillah dihari pertama masuk kerja setelah libur dan cuti bersama, pelayanan kembali kita buka seperti biasa. Pengunjung juga cukup antusias untuk datang ke perpustakaan untuk menggunakan fasilitas buku dan internet gratis yang kami siapkan,” ucapnya

Selain pelayanan di galeri baca Perpusda, pihaknya juga akan segera menjadwalkan untuk menjalankan kembali kegiatan pelayanan Perpustakaan Keliling (Puskel), Bersama Wajib Membaca Buku (Berjibaku)

Termasuk fasilitas layanan internet gratis juga disiapkan untuk para pengunjung di Perpustakaan Daerah yang beralamat di Jalan Marrdihusodo no 10 Kutoarjo tepatnya utara Alun alun Kutoarjo.

“Untuk perpustakaan keliling, kita akan jadwalkan untuk mengunjungi sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Purworejo. Ini kita lakukan agar minat literasi terus meningkat di kalangan pelajar,” jelasnya.

Sekedar diketahui, pelayanan di galeri baca Perpusda dibuka setiap hari, mulai pukul 08.00 pagi hingga pukul 15.00 WIB. # Jlitheng




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment